Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

SEJARAH PERKEMBANGAN KURIKULUM TAHUN 1947

SEJARAH PERKEMBANGAN KURIKULUM TAHUN 1947


Lahirnya Kurikulum 1947

Lahirnya kurikulum 1947 tidak terlepas dari perubahan situasi politik saat itu. Deklarasi kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus 1945 berdampak langsung pada dunia pendidikan. Sistim Pendidikan yang pada awalnya berbasis pada penjajah, baik Belanda maupun Jepang, berubah menjadi sistem pendidikan yang disesuaikan dengan keadaan bangsa indonesia. Perubahan yang terjadi dalam bidang pendidikan merupakan perubahan yang mendasar, yaitu perubahan yang menyangkut landasan idil, tujuan pendidikan, sistem persekolahan dan kesempatan belajar bagi rakyat Indonesia.

1.      Landasan yuridis kurikulum 1947

Kurikulum 1947 merupakan kurikulum pertama yang diciptakan oleh bangsa Indonesia dengan dasar landasan hukum yang berlaku Indonesia. Dengan menteri pertama adalah Mr Suwandi yang digantikan oleh Mr Ali Sastro Amidjojo mencoba meneruskan usaha yang telah dilakukan oleh  Mr Suwandi bersama BPKNIP. Tugas pokok dari badan ini adalah menyususn RUUPP dengan mempergunakan bahan yang pernah diperbincangkan dalam kongres Pendidikan Nasioanl. Setah itu menteri pendidikan di ganti oleh Ki Hajar Dewantara. Pada tahun itu pula RUUPP dapat diselesaikan dan diajukan  ke Badan Pekerja Komite Nasional Indonesia pusat namun belum sempat dibahas karena kota yogyakarta saat itu diduduki oleh Belanda.

2.      Tujuan pendidikan

Sebelum tahun 1945 atau sebelum Indoesia merdeka tujuan pendidikan di Indonesia dirumusan oleh penjajah. Pada zaman Jepang, terjadi indoktrinasi yang cukup ketat. mereka berusaha men-Jepang-kan Indonesia terutama pemuda-pemudanya. Maka dari itu dirancanglah tujuan pendidikan nasional saat itu pembentukan warga negara yang sejati yang sangup menyumbangkan tenaga dan pikiran untuk negara dan bangsa yang menitik beratkan pada semangat patriotisme dan kesadaran nasional.

3.      Isi dan struktur kurikulum 1947 di SMP
a.       Isi
Semua isi pelajaran kurikulum pada masa panjajahan diubah haluan dan berpusat pada negara Indonesia sendiri. Dengan 16 mata pelajaran.
b.      Struktur Kurikulum

Struktur kurikulum SPM tahun 1947 mengalami perubahan jika dibandingkan dengan struktur kurikulum SMP yang berlaku pada zaman jepang tahun 1942. Perubahan yang terjadi adalah sekolah menengah hasil ciptaan Jepang diubah menjadi SMP dengan masa studi 3 tahun. Mereka yang menempuh tiga tahun dan lulus berhak melanjutkan ke sekolah yang lebih tinggi. Pada kelas tiga akan adanya pembagian jurusan. Bagian A, jurusan Bahasa dan Pengetahuan sosial sedangkan bagian B, jurusan ilmu pasti dan pengetahuan Alam.

Berikut ini adalah struktur kurikulum 1947 yang disebut Rencana Pembelajran

NO.
Mata Pelajaran
Jumlah jam pelajaran dalam satu minggu
I
II
III
IV
1.
Bahasa Indonesia
6
6
6
5
2
Bahasa Daerah
2
2
3
2
3
Bahasa Inggris
3
3
4
2
4
Berhitung
4
4
2
4
5
Ilmu Ukur
3
3
-
3
6
Ilmu Alam
2
2
2
5
7
Ilmu Hayat
2
2
2
2
8
Ilmu Bumi
2
2
3
2
9
Sejarah Tatanegara
2
-
3
2
10
Pengetahuan Dagang
-
1
2
-
11
Seni Suara
1
1
1
1
12
Menggambar
1
1
1
2
13
Pekerjaan Tanggan
1
1
1
1
14
Pendidikan Jasmani
3
3
3
3
15
Budi Pekerti
-
-
-
-
16
Agama
2
2
2
2
Jumlah
32
36
35
37

4.      Proses pembelajaran

Proses pembelajaran yang dilakukan saat itu lebih ditekankan pada pemahaman materi yang berpusat pada wilayah Indonsis. Materi-materi pelajaran yang sebelumnya berkiblat pada penjajah diubah menjadi berpusat pada Indonesia yang berorentasi pada tercapainya tujuan pendidikan nasional.

5.      Penilaian

 Penilain hasil belajar dilakukan beberapa kali, melalui ulangan harian, ulangan umum catur wulan, dan ujian penghabisan. Ujian penghabisan digunakan untuk menentukan kelulusan dan harus mencapai nilai minimal 6. Ujian pengahabisan diselenggarakan oleh rayon dengan soal yang dibuat oleh pusat ( Inspeksi pusat SMP, Jawatan pengajaran, kementerian pengajaran dan kebudayaan.

Daftar Rujukan
Tim Penyusun. 2009. Perkembangan Kurikulum SMP: Struktur Program, Proses Pembelajaran, dan Sistem Penilaian Sejak Zaman Penjajahan Sampai dengan Era Reformasi. Jakarta: Depdiknas

Posting Komentar untuk "SEJARAH PERKEMBANGAN KURIKULUM TAHUN 1947"