Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

TUTORIAL MEMBUAT AKUN RESEARCHGATE UNTUK DOSEN

Researchgate adalah salah satu aplikasi yang menjadi wadah para peneliti dan akademisi untuk mendiskusikan, mempromosikan dan mempublikasikan penelitiannya. Banyak akademisi sekelas profesor punya akun di aplikasi ini. Penasaran kenapa? Ternyata dengan meng upload artikel, buku, dan karya lain di aplikasi Researchgate dengan otomatis karya kita terindeks di Google Scholar. Padahal di Researchgate kita bisa memiliki kebebasan untuk meng upload karya sehingga kemungkinan banyak karya terindeks Google Scholar sangat besar juga potensinya. Berikut ini langkah-langkah membuat akun Researchgate!
1.Langkah pertama adalah membuka portal Researchgate di link  https://www.researchgate.net/
2. Selanjutnya, klik Join for free

3. Pada pertanyaan “What type of researcher are you?” pilih jawaban Academic or student.
4. Selanjutnya pada pernyataan “Show where you conduct research”, isi kolom Institution dengan nama lembaga, misal Institut Agama Islam Ibrahimy Genteng Banyuwangi. Dan pada Department isi dengan fakultas masing-masing, misal Fak. Tarbiyah ditulis Faculty of Education. Sebisa mungkin dalam bahasa Inggris. Selanjutnya klik Continue
5. Langkah selanjutnya adalah mengisi biodata pada kolom. Pada kolom Your institution email wajib diisi dengan webmail kampus yang dimiliki masing-masing dosen, contoh sudarsri@iaiibrahimy.ac.id. Lalu klik Continue
6. Pada pertanyaan “Please confirm your authorship – is this you?”, jika terdapat karya tulis anda maka klik I am the author, jika bukan karya anda maka klik This is not me. Selanjutnya klik Continue.
7. Pada pernyataan Request a free account.
# Pada kolom Your university education level isi dengan jenjang pendidikan (pilih Master’s degree) untuk S2.
# Pada kolom Your publication history isi dengan pilih salah satu jawaban di bawah ini:
* I have published research before (jika pernah publikasi artikel online) atau
* I am currently working on my first research to be published (jika sedang dalam proses penelitian/publikasi) atau
* I have never published before and am not currently working on publishing anything (jika tidak memiliki karya publikasi online)
# Selanjutnya pada kolom Please describe your research isi dengan penjelasan tentang penelitian anda, misalkan fokus penelitian, profil anda sebagai peneliti, abstrak penelitian, link publikasi ilmiah seperti Google Scholar, SINTA, dsb (DALAM BAHASA INGGRIS).
# Lalu klik Request free account

8. Langkah request selesai.
9. Selanjutnya cek webmail anda di link berikut khusus dosen kampus IAI Ibrahimy http://srv26.niagahoster.com:2095/cpsess1179583091/3rdparty/roundcube/?_task=mail&_action=get&_mbox=INBOX&_uid=1&_part=2&_frame=1&_extwin=1
10. Klik did’nt receive this email jika ternyata belum terdapat email masuk dari Researchgate. 

11. Klik link Confirm account request pada email yang telah dikirim oleh Researchgate jika telah mendapatkan email. 

12. Proses request selesai, selanjutnya menunggu validasi akun.

Posting Komentar untuk "TUTORIAL MEMBUAT AKUN RESEARCHGATE UNTUK DOSEN"